Film ini bercerita tentang persahabatan dan hidup, yang utama.
Awalnya aku pikir film ini satu species dengan Paranormal Activity, berhubungan dengan kamera dan rekaman. Mungkin tidak salah, tapi Chronicle lebih menonjolkan fiktif: terbang dan membuat segalanya melayang. Meski agak non sense, tapi tidak akan mengalihkan perhatianmu untuk setiap scene-nya.
Awalnya akan merasa sangat simpati pada Andrew, dibully oleh teman-teman sekolahnya, dibenci oleh papanya (atau lebih tepat disiksa), dan harus menerima kenyataan bahwa ibu yang sangat disayanginya sakit. Semua meremehkannya, tapi tidak setelah dia menemukan hole itu dan membuat ia, Matt, dan Steve memiliki keajaiban itu.
Sampai semua hilang... Termasuk nyawa.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar